Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2021

Penerimaan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Tahap I Kampung Puja Mulia

Gambar
Selasa 4 Mei 2021  Puja Mulia       Telah terlaksananya pembagian BLT tahap 1 terdiri atas 26 orang dari berbagai dusun di desa puja mulia acara berjalan dengan lancar. Acara ini di hadiri langsung olek Bapak Babinsa, Petue Kampung, Reje Kampung, Kepala Dusun dan Staff Pegawai Kantor Desa Puja Mulia. Pembagian BLT ini akan dibagi kan perkiraan selama 12 bulan kedepan, semua warga sangat antusias menghadiri acara pembagian BLT ini yang berjumlah 26 orang.     S emua warga yang hadir untuk mendapatkan dana BLT ini mereka mematuhi aturan Protokol Kesehatan dalam bentuk upaya pencegahan COVID 19. Semoga bulan kedepan warga tetap mematuhi aturan dari protokol kesehatan, dana BLT yang di bagikan berjumlah sebesar Idr 300.000., harapannya semoga dengan adanya bantuan BLT ini bisa bermanfaat bagi masyarakat.

kunjungan Dinas PERKIM (Perumahan dan Kawasan Permukiman Aceh

Gambar
  Senin 3 Mei 2021 ( Puja Mulia) Sangat berbangga sekali karena Kampung Puja Mulia mendapat kunjungan dari Dinas PERKIM (Perumahan dan Kawasan Permukiman Aceh ).  Pada kesempatan ini  Bpk RIDWAN yaitu selaku Kasi Monef  beserta jajaran nya mendata ulang di Kampung Puja Mulia untuk masyarakat yang belum memiliki tempat tinggal atau perumahan secara pribadi. Setelah di data ulang di Kampung Puja Mulia terdapat satu keluarga yang belum memiliki rumah secra pribadi. Dinas PERKIM ini sangat antusias dan peduli terhadap masyarakat yang membutuhkannya, harapan semoga apa yang diberikan bantuan bisa sangat bermanfaat bagi yang membutuhkan, Kampung Puja Mullia sangat berbangga karena mendapatkan kunjungan ini.

SANTUNAN ANAK YATIM ( Bandar Cinta Yatim )

Gambar
  Puja Mulia   3 Mei 2021   Di bulan Ramadan 1442 Hijriah yang penuh berkah ini mari kita galakkan kesalehan secara vertikal dengan Allah SWT, dan kesalehan Horizontal yaitu antara kita dengan sesama, antara kita Kepada orang yang lebih membutuhkan. Kunjungan dari kantor camat untuk memberikan amplop atau santunan anak yatim dengan Gerakan Bandar Cinta Yatim, kegiatan ini dilakukan setiap bulan Ramadan untuk bentuk rasa peduli terhadap anak yatim di Kabupaten Bener Meriah. Harapan kedepannya semoga gerakan Bandar Cinta Yatim ini terus tetap melakukan kegiatan amal di bulan puasa.